Bekasi Kota, Siap.news
Seorang warga menemukqn benda yang diduga Bom di dalam tempat sampah di pemukiman warga Kampung Caman Baru, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Senin (23/8/2021).
Penemuan benda tersebut pun langsung dilaporkan kepada pihak Kepolisian, Polsek Bekasi Kota,. Pihak kepolisian langsung bertindak cepat dengan menerjunkan tim Gegana Polri khusus penjinak bom untuk melakukan identifikasi sekaligus evakuasi benda mencurigakan tersebut.
Kapolsek Bekasi Kota Kompol Armayani membenarkan prihal temuan warga terkait benda mencurigakan yang diduga bom.
“Kita belum bisa memutuskan apakah benda tersebut bom atau bukan. Saat ini tim Gegana sudah berada di lokasi dan masih melakukan penyelidikan di TKP, ” ujar Kompol Armayani.
Sementara itu, Tobing (30) salah satu warga mengungkapkan, penemuan pertama kali diketahui oleh warga. Warga merasa curiga terhadap bungkusan.
“Bungkusan tersebut bentuknya kaya paket sebesar kotak HP warna hitam, ada kabelnya,” kata Tobing.
Penemuan ini membuat geger warga setempat. Mereka ramai melihat proses evaluasi sehingga Polisi harus memasang garis pembatas sesuai radiasi aman agar tidak ada yang mendekat.
Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan di lokasi penemuan benda yang diduga bom.
Penulis: Henry Manurung
Editor:Yan