Berbagi Kebahagiaan, Polsek Kebon Jeruk Berikan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu Ponpes Nahjul Huda Assurur

Megapolitan910 Views

Polsek Kebon Jeruk, Polres Metro Jakarta Barat memberikan santunan kepada Anak Yatim  Piatu Pondok Pesantren Nahjul Huda Assurur, di Aula lantai 3 Mapolsek Kebon Jeruk, Kec. Kebon jeruk Jakarta BaratJumat (23/4/2021).

Pemberian Santunan kepada 40 Anak Yatim Piatu dilaksanakan disela Acara Buka Puasa Bersama yang dipimpin langsung Kapolsek Kebon Jeruk Kompol R Manurung, SH. Turut hadir Ketua Ranting Bhayangkari Kebon Jeruk Ny Shinta Manurung, para Kanit, Panit, dan Kapolsubsektor, anggota Polsek Kebon Jeruk, serta Ibu Bhayangkari.

Acara buka puasa bersama juga dilakukan secara virtual dengan anak-anak Yatim Piatu di Ponpes Nahjul Huda Assurur yang didampingi Bhabinkamtibmas Aiptu Yayan Mulyana dan Aiptu Bambang Supriadi.

Santunan secara simbolis diberikan langsung oleh Kapolsek Kompol R Manurung, SH dan Ketua Ranting Bhayangkari Kebon Jeruk Ny Sinta Manurung, serta Kanit Reskrim AKP Pradita Yulandi, SiK, MSi kepada tiga orang perwakilan Anak Yatim Piatu di Mapolsek Kebon Jeruk. Sedangkan sisanya diberikan oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Yayan Mulyana dan Aiptu Bambang S di Ponpes Nahjul Huda Assurur.

Acara Buka Puasa Bersama dan Santunan diisi dengan Tausiyah /Kuliah Tujuh Menit (Kultum) yang disampaikan Ustadz Khoirul Ikhsan Al Fadillah, dan dilanjutkan dengan Sholat Maghrib Berjamaah.

Kegiatan buka puasa bersama yang berlangsung sederhana namun khidmat dilaksanakan dengan mengedepankan Protokol Kesehatan Covid-19 dan 5 M.

Kapolsek Kompol R Manurung, SH berharap acara Buka Puasa Bersama dan Pemberian Santunan dapat memberikan kebahagiaan kepada Anak Yatim Piatu di bulan suci Ramadhan 1442 H, terutama di masa Pandemi covid-19 yang hingga kini belum berakhir.

“Kita berdoa bersama-sama semoga Pandemi Covid-19 segera selesai. Mudah-mudahan apa yang kita dikabulkqn oleh Tuhan YME, ” ujar Kapolsek.

Kegiatan berlangsung dalam keadaan situasi Aman dan Kondusif.Demikian yang dapat dilaporkan.(ay)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *