Jakarta, SIAP. NEWS
Kapolsek Kebon Jeruk Kompol R Manurung, SH memberikan dukungan moril dan sekaligus semangat kepada warga terpapar Covid-19 di wilayah Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (26/1).
Dukungan semangat Kapolsek Kebon Jeruk Kompol R Manurung, SH disampaikan langsung melalui video call di ruang Kerja Kapolsek.
Diantaranya, Kapolsek melaksanakan Video Call dengan warga Jln HH, RT 08/01 Kelurahan Kebon Jeruk a/n Sarjono (60 thn) yang terpapar Covid-19 beserta dua orang anaknya.
Kapolsek juga memberikan dukungan moril dan melaksanakan video call kepada warga terpapar Covid lainnya di wilayah Kecamatan Kebon Jeruk. Beberapa diantaranya yakni penyandang disabilitas penghuni Panti Yayasan Tri Asih, Kebon Jeruk.
Selanjutnya, Sdr Riyan, warga RT 07/06, Kelurahan Sukabumi Utara yang kesehariannya bekerja sebagai Ojek Online. Ibu Dessi Sulistiawati (50th), seorang janda di wilayah RT 09/05, Kelurahan Kedoya Selatan yang kini masih melaksanakan isolasi mandiri dan masih menunggu hasil Swab ke-2. Sedangkan anaknya bernama Jesica Debora sudah dinyatakan sembuh dan negatif.
Kemudian, Muhammad Zaki, warga RT 06/04, Kelurahan Sukabumi Selatan yang terpapar Covid-19 beserta keluarganya. Saat ini sudah dinyatakan negatif dan sembuh. Selain itu, Ibu Sri Wulandari warga RT 09/11, Kel. Sukabumi Utara yang terpapar Covid-19 bersama anaknya. Saat ini Ibu Sri dinyatakan sembuh, sedangkan anaknya masih menjalani isolasi mandiri.
Kapolsek juga melaksanakan video Call dengan warga Kedoya Utara RT 10/04 atas nama Suwarno dan istrinya yang terpapar Covid-19
Pada kesempatan tersebut, Kapolsek menanyakan kabar perkembangan kondisi warga yang terpapar Covid-19, baik yang masih menjalani isolasi mandiri maupun yang selesai isolasi mandiri.
Kapolsek juga memberikan support kepada mereka agar tetap semangat, mematuhi protokol kesehatan dan 3 M.
“Saya berdoa semoga Bapak dan anak-anak segera pulih. Tetap semangat ya pak, ” ujar Kapolsek kepada salah seorang warga bernama Sarjono yang kini masih menjalani isolasi mandiri meski dinyatakan telah sembuh.
Selain memberikan dukungan moril, Kapolsek juga berkesempatan memberikan bantuan Sembako berupa beras dan Mie instan yang disalurkan langsung oleh Bhabinkamtibmas.(yan)